Ada banyak informasi yang bisa anda dapatkan diinternet tentang bagaimana membuat postingan yang baik, bagaimana memilih niche blog, atau pun keyword. Seperti halnya postingan tersebut, kita juga bisa mendapatkan informasi mengenai bagaimana membuat blog menjadi menarik. Tetapi sangat jarang yang memberikan informasi mengenai apa yang harus kita hindari agar blog tetap menjadi menarik. Berikut ini 5 tips agar blog anda menjadi & tetap menarik buat pengunjung.
- Hindari Tampilan yang “berantakan”. Tanpa sadar terkadang blog kita sangat banyak menyajikan informasi, gambar, text dan lainnya dan dipasang di homepage, atau sidebar blog kita. Padahal, biasanya orang menjadi malas kalau melihar blog kita sudah sebegitu ruwetnya, dan belum tentu mereka membutuhkan informasi itu;
- Jangan menyiksa mata pengunjung anda. Penggunaan warna dasar blog kadang mempengaruhi minat pengunjung. Padahal, warna juga menentukan kenyamanan pengunjung kita. Gunakan warna-warna yang enak dipandang, dan tidak bikin sakit. Warna yang terlalu terang pun tidak bagus untuk mata pengunjung kita;
- Jangan terlalu banyak iklan. Iklan memang menjadi sumber pendapatan seorang blogger, istilahnya.. meraup dollar lewat internet. Tetapi kadang terlalu banyak iklan di blog kita membuat pengunjung susah untuk membedakan antara postingan dengan iklan blog, sehingga pada akhirnya mereka merasa terjebak dengan klik sana sini, termasuk pop-up iklan dan sebagainya, yang pada akhirnya mereka akan “lari” dari blog kita. Anda juga pasti malas untuk membeli sebuah majalah yang isinya iklan semua kan ? ;
- Hindari kalimat yang terlalu panjang. Hal ini lebih berkaitan dengan judul postingan kita. Judul yang ringkas itu lebih baik, karena nantinya akan dijelaskan dalam isi postingan kita;
- Jangan pelit membagi informasi tentang anda. About page adalah media yang sangat cocok untuk berinteraksi pertama kali dengan pengunjung anda. Pengunjung pun akan senang jika mengenal siapa anda sebelum membaca postingan anda.
0 komentar:
Post a Comment